Pages

Tuesday, November 22, 2016

Bismilahirrahmanirrahim, Punya Blog Baru Nih!

Bismilahirrahmanirrahim, Punya Blog Baru Nih!

Bismillahirrahmanirrahim. Beberapa waktu lalu tiba-tiba punya ide untuk membuat blog lagi. Sebelumnya saya sudah punya 3 blog aktif yaitu www.henipuspita.net yang isinya campur-campur, www.letsplayandlearn.net yang isinya tentang ide kegiatan anak, dan www.dapurimut.com yang isinya tentang resep-resep masakan yang pernah saya coba. Ketiga blog itu alhamdulillah cukup aktif saya isi meski menjelang lahiran anak kedua ini saya harus putar otak memikirkan cara 'memberi makan' ketiga blog itu he he. Terutama saat nanti sedang disibukkan dengan kehadiran seorang bayi (dan jangan lupa kakaknya juga yang super aktif). Lha trus kok berani-beraninya bikin blog baru lagi? He he...

Yah mungkin karena memang hobi ha ha. Sebelunmnya sdah pernah rasan-rasan "Pengen deh punya blog satu lagi, tapi topiknya apa ya?". Nah pas ikut giveaway di blognya Mbak Izzah Annisa, member Tapis Blogger yang juga penulis buku anak saya jadi punya ide. Kenapa nggak membuat blog dengan tema buku anak saja ya? Karena punya bocah usia 4 tahun jadi di rumah ada beberapa koleksi buku anak. 

Minta dibacakan buku sebelum tidur.

Terlalu kepedean sebenarnya kalau mau menyebut blog ini tentang resensi buku. Saya tuh terakhir menulis buku rasa-rasanya ya pas sekolah dulu. Berapa belas tahun lalu coba? Ha ha... Instead of resensi buku anak si sebenarnya saya lebih suka menyebutnya kesan terhadap buku tersebut plus pesan positif yang bisa ditangkap dan semoga bisa membuat orang penasaran ingin membeli dan membaca he he. Selain itu tampilan blog inipun masih sederhana sekali. Yah pelan-pelan diotak-atik. Sekalian jadi bahan postingan juga tentang membuat blog di blogspot dari awal dan mempercantik tampilannya (cantik versi saya hi hi).

Baca: Aku Cerdas Mengelola Emosi - Fitri Restiana & Watiek Ideo.

Kalau untuk blog lain sebenarnya saya punya target ingin bisa menulis 3x seminggu per blog. Tapi sekarang memang sudah mulai terasa ngos-ngosan. Menjelang dan pasca lahiran saya cukup berbahagia kalau bisa memberi makan blog-blog tersebut 1 postingan per minggu he he. Nah blog inipun begitu. Insyaa Allah saya akan mencicil menulis tentang buku-buku anak yang ada di rak bukunya Rayyaan. Berapapun frekuensi postingan per minggu, saya berharap semoga tulisan di blog-blog yang saya miliki bisa bermanfaat bagi teman-teman yang membacanya. Aamiin...

3 comments:

  1. Aamiin... Semangaaaat, Mbak. Blog buku saya nganggur berdebu :D

    ReplyDelete
  2. Walah ternak blog. Kepriben mak rasanya heheh.. Pasti capek banget yah hihihi

    ReplyDelete